Kamis, 21 Februari 2019

Mekanisme Reaksi Eliminasi E1




Reaksi E1

Karbokation merupakan suatu proses sebagai zat antara yang memiliki energi tinggi dan tidak stabil, dan akan mengalami reaksi lebih lanjut. Suatu karbokation akan mengalami kondisi stabil dengan cara bereaksi dengan sebuah nukleofil. Tetapi karbokation itu dalam suatu basa juga dapat memberikan sebuah proton dalam suatu reaksi eliminasi yaitu reaksi E1, mengubah menjadi sebuah alkena. Bisa kita lihat bahwa reaksi E1 sama seperti reaksi SN1.


Mekanisme reaksi E1

Sama halnya dengan reaksi SN1, pada reaksi E1 untuk tahap pertama juga terjadi ionisasi alkil halida. Tahap ini merupakan suatu tahap lambat yang menjadi sebuah penentu laju dari keseluruhan reaksi. Sama hal nya pada reaksi SN1, pada reaksi E1 yang khas memperlihatkan kinetika orde pertama dengan suatu laju reaksi yang hanya bergantung  pada sebuah konsentrasi alkil halida. Reaksi E1 adalah unimolekul yang sama seperti reaksi SN1, yang melibatkan hanya satu pereaksi pada keadaan transfer untuk tahap penentu laju.


Pada tahap kedua reaksi E1, proton dari sebuah atom karbon yang letaknya bersebelahan dengan karbon positif direbut oleh basa. Kemudian elektron ikatan sigma karbon hidrogen berpindah ke arah yang memiliki muatan positif, yang mana karbon itu sendiri mengalami rehibridasi dari keadaan sp3 kemudian ke keadaan sp2, dan terakhir terbentuklah sebuah alkena.


PERMASALAHAN

1. Bagaimana pengaruh naiknya konsentrasi nukleofil pada laju reaksi E1? Jelaskan
2. Bagaimana dengan faktor-faktor yang mempengaruhi jalannya reaksi E1 dari alkil halida, apakah sama dengan reaksi lainnya? Jelaskan
3. Bagaimana pengaruh dari solvasi karbokation pada reaksi E1?

3 komentar:

  1. Saya Riska dengan Nim (A1C117076) saya akan mencoba menjawab permasalahan nomor 2, ada 5 faktor yang mempengaruhi jalannya reaksi E1 dari alkil halida diantaranya yaitu, 1. struktur alkil halida, 2. sifat nukleofil atau basa, 3. sifat pelarut, 4. konsentrasi nukleofil atau basa, 5. temperatur.
    beberapa faktor diatas yang dapat mempengaruhi jalanya reaksi eliminasi dan substitusi dari suatu alkil halida, jadi faktor-faktor ini sama untuk reaksi lainnya seperti SN1, SN2, E2, maupun E1.

















    BalasHapus
  2. Halo lara
    Saya Yuli Pertiwi dengan NIM A1C117020
    Saya akan mencoba menjawab permasalahan pertama. Konsentrasi nukleofil tidak berpengaruh terhadap laju reaksi E1. Hal ini dikarenakan, penentu laju pada reaksi E1 ini hanya sampai pada tahap 1. Dimana pada tahap 1 itu, nukleofil tidak terlibat. Terimakasih

    BalasHapus
  3. Hallo larra...
    Saya Andi Wahyu Arya Benanda dengan NIM A1C117078 akan menjawab permasalahan Anda nomor 3.

    Pengaruh solvasi karbokation pada reaksi E1 ialah ada dalam keahlian atau ketidakakhliannya dalam mencampurkan ion yaitu seperti, karbokation, nukleofil dan leaving group. Hal ini ditetapkan oleh sifat dari polaritas molekul solvent itu sendiri, yang mana biasa disebut sebagai tetapan dielektrik.

    Sekian jawaban dari saya semoga dapat membantu :)

    BalasHapus

Kekuatan Asam dan Basa Kimia Organik

Pada blog kali ini akan dibahas mengenai Kekuatan asam dan basa kimia organik, maka sebelum itu perlu diketahui teori-teori yang ada pada a...